15 November 2012

Sarung Tangan Kiper (Gloves)


Kiper murupakan benteng terakhir dari pertahanan suatu tim sepak bola atau futsal. Sebagai seorang kiper tentunya harus memiliki keberanian, kenapa harus berani? Ya simple karena sebagai kiper pasti kita akan sering menerima tendangan geledek dari lawan, kalo takut mah yang ada kebobolan terus hahhaha ….

Saya sendiri seorang kiper, tapi kiper futsal. Menjadi kiper buat saya adalah suatu kebanggaan, karena saya menjadi harapan terakhir  dan pertahanan terakhir yang sangan menentukan bagi tim yang saya bela.

Untuk jadi seorang kiper tentunya ada satu alat yang sangat membantu dalam pertandingan, yaitu sarung tangan kiper (gloves). Buat saya gloves sangat penting, karena ukuran tangan saya yang kecil bahkan untuk menangkap bola saja sulit. Dengan adanya gloves ini saya jadi lebih mudah untuk menangkap bola. Selain itu gloves juga berfungsi untuk melindungin jari-jari tangan saya dari cidera.


Gloves yang menjadi pilihan saya adalah Mitra Anza Afp Pro. Kenapa saya pilih Mitra? Karena gloves ini dipakai oleh kiper timnas Australia Mark Schwarzer. Selain itu harga dari gloves ini terbilang murah untuk kantong mahasiswa seperti saya. Dengan segudang fitur andalan dari gloves ini lah yang membuat saya nyaman menggunakannya.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar